19 Januari 2011

Belajar di Alam, dari Alam dan Bersama Alam


Dalam Rangka Membina Generasi Muda khususnya Siswa belajar, Kelas Lingkungan, Sekolah Alam Hirosi Papua,dalam Partisipasi Pengelolaan Lingkungan Hidup, serta menumbuhkan rasa cinta terhadap Kepedulian Lingkungan, dan Konservasi Sumber Daya Alam, juga membentuk generasi muda yang mampu menjadi Motifator dalam Penegakan Supremasi Hukum Lingkungan Hidup dan Konservasi SDA.
Maka Siswa Belajar, Kelas Lingkungan, Sekolah Alam Hirosi Papua, melakukan Studi Lapangan/Pengamatan Lapangan di daerah Kawasan Penyangga Selatan Cagar Alam Cycloops, Kabupaten Jayapura. Pada Studi Lapangan ini, para Siswa Belajar di ajak untuk melihat secara langsung masalah-masalah Lingkungan di lapangan, khususnya Kawasan Penyangga selatan Cycloops.
Pada Studi Lapangan ini, Siswa terbagi atas 4 ( empat ) Kelompok belajar, dengan masing-masing tugas pengamatan, yaitu yang mengamati :
- Fenomena Alam.
- Insekta.
- Kerusakan Hutan.
- Mamalia, sebab akibat dari ulah manusia dll.

Studi Lapangan ini diikuti oleh sekitar 50an Peserta yang terdiri dari :
- Siswa belajar, Kelas Lingkungan, Sekolah Alam Hirosi Papua.
- Siswa Bina Cinta Alam, CPA Hirosi Cab.SMA YPPK Teruna Bakti Waena, Kota Jayapura.

Pendamping :
- Pengurus Pusat CPA Hirosi Papua.
- Pengurus Daerah CPA Hirosi Kabupaten Jayapura.
- Pengurus daerah CPA Hirosi Kota Jayapura.
- Instruktur dan Senior Sekolah Alam Hirosi Papua

Daerah Pengamatan :
- Start : Sekolah Alam Hirosi Papua - Kampung Kemiri, Kel.Hinekombe - Kawasan Penyangga Selatan Cagar Alam Peg.Cycloops, Kabupaten Jayapura.

Hari/ Tanggal : Minggu, 3 Oktober 2010
Jam : 7.00 pagi wip.
Kegiatan : Ibadah Renungan Minggu Pagi, Pembagian kelompok, Pembagian Marikulasi Pengamatan, pengamatan Lapangan.

Hasil Pengamatan akan di bahas dalam Kelas Lingkungan Sekolah Alam hirosi dan Kelas Bina Cinta Alam CPA hirosi Cab.SMA YPPK Teruna Bakti Waena, kota Jayapura.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar